Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Jambi dan Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Jambi Sepakat Berkolaborasi Membangun Generasi Demokratis dan Berintegritas

Penandatanganan MoU Pramuka bersama Bawaslu

Kota Jambi – Dalam upaya memperkuat partisipasi masyarakat dan menanamkan nilai integritas sejak dini, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Jambi bersama Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Jambi menandatangani nota kesepahaman (MoU) di Sekretariat Bawaslu Kota Jambi, Sabtu (1/11/2025).

Penandatanganan kerja sama ini dihadiri langsung oleh Ketua Bawaslu Kota Jambi, Alamsah, didampingi Anggota Bawaslu Hazairin dan Sinta Febria Ningsih, serta Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly beserta jajaran pengurus.

Kerja sama ini menjadi langkah konkret dalam memperkuat kolaborasi antara lembaga pengawas pemilu dan organisasi kepemudaan, khususnya dalam pembentukan karakter generasi muda yang sadar akan pentingnya demokrasi, kejujuran, dan tanggung jawab sosial.

Ketua Bawaslu Kota Jambi, Alamsah, menyampaikan bahwa penandatanganan MoU ini merupakan komitmen bersama untuk membangun kesadaran politik dan demokrasi di kalangan generasi muda.

“Bawaslu dan Pramuka sama-sama memiliki semangat pembinaan karakter. Dengan MoU ini, kami ingin mewujudkan pemilu dan pilkada yang berintegritas, serta menguatkan kolaborasi dalam mengawal demokrasi di Kota Jambi,” ujar Alamsah.

Ia menambahkan bahwa Pramuka merupakan organisasi yang strategis karena memiliki anggota lintas usia – mulai dari anak-anak hingga dewasa – yang dapat menjadi agen perubahan dan penggerak nilai-nilai demokrasi di tengah masyarakat.

“Pramuka ada di setiap jenjang kehidupan, dari remaja hingga dewasa. Kolaborasi ini akan menjadi langkah penting untuk memperluas pendidikan kepemiluan, sekaligus menanamkan semangat kejujuran dan tanggung jawab sejak dini,” tambahnya.


Sementara itu, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas kerja sama yang dijalin dengan Bawaslu Kota Jambi.

“Kami dari Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Jambi menyambut baik penandatanganan MoU ini. Pramuka telah lama membina generasi muda dari tingkat SD, SMP, hingga SMA, dan kami percaya kolaborasi ini akan memperkuat pendidikan demokrasi dan integritas di kalangan generasi penerus,” ujarnya.

Kemas Faried juga menjelaskan bahwa Pramuka memiliki berbagai program pembinaan karakter, termasuk pengembangan duta anti narkoba dan kader pelajar peduli sosial, sehingga kerja sama dengan Bawaslu dapat memperluas wawasan anggota Pramuka dalam hal kepemiluan dan pengawasan partisipatif.

“Bawaslu nanti bisa menjadi narasumber dalam kegiatan pembinaan yang kami lakukan. Intinya, kami siap bersinergi untuk melahirkan generasi muda yang kritis, jujur, dan peduli terhadap demokrasi,” tambahnya.

Melalui MoU ini, kedua lembaga sepakat untuk mengembangkan berbagai kegiatan edukatif seperti pelatihan kepemimpinan berbasis demokrasi, sosialisasi pengawasan partisipatif, hingga pembentukan Duta Demokrasi Pramuka Kota Jambi.

Bawaslu berharap kerja sama ini dapat memperluas jangkauan pendidikan politik dan memperkuat partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilu. Sedangkan bagi Gerakan Pramuka, MoU ini menjadi bagian dari misi pembentukan karakter generasi muda yang berintegritas dan berjiwa nasionalis.

“Kami ingin agar nilai-nilai demokrasi bukan hanya diajarkan, tapi juga dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Sinergi antara Bawaslu dan Pramuka adalah langkah nyata menuju demokrasi yang sehat dan bermartabat,” tutup Alamsah

Penulis  : Danang Noprianto

Editor    : Adry Hermawan

Foto       : Agus Setiawan